Rabu, 28 Juli 2010

44,9 M Hanya Untuk Sebuah Pernikahan?

Upacara pernikahan Chelsea Clinton dengan Marc Mezvinsky yang kabarnya digelar di satu kediamaan besar, Sabtu (31/7) mendatang, diperkirakan akan menjadi pernikahan termahal tahun ini. Maklum, biaya yang dikeluarkan dikabarkan mencapai 3,2 juta poundsterling (setara Rp 44,9 miliar) dari total biaya yang akan
dikeluarkan untuk upacara pernikahan itu.

Untuk masing-masing tamu saja, dana yang dikeluarkan bisa mencapai 6,400 poundsterling (setara Rp89,9 juta) dari 500 undangan. Sementara untuk keperluaan upacara pernikahan mulai dari pemasang tenda, hidangan makanan, hingga keperluan lainnya, menghabiskan dana hampir
mencapai 1,9 juta poundsterling (setara Rp26,6 miliar).

Seluruh dana itu diperinci dari pemasangan tenda sebesar 400 ribu poundsetrling (setara Rp5,6 miliar), 70 ribu poundsterling (setara Rp983 juta) untuk hidangan. Sementara untuk keperluan rangkaian bunga, mencapai sebesar 320 ribu (setara Rp 4,4 miliar). Untuk gaun mempelai perempuan yang dikenakan Chelsea dari perancang Oscar de la Renta atau
Vera Wang, dikabarkan bernilai 16 ribu poundsterling (setara Rp224,6 juta).

Sedangkan untuk perhiasan yang dikenakan kedua mempelai bernilai sekitar 160 ribu poundsterl;ing (setara Rp2,2 miliar), 7 riibu poundsterling (setara Rp98,2 juta) untuk kue pernikahan dan 130 ribu poundsterling (setara Rp 1,8 miliar) untuk biaya keamanan.

Tidak hanya itu, tamu undangan bahkan akan dimajankan dengan toilet portabel porselen yang dilengkapi pemancar air panas dan alat bermain musik. Pernikahan anak mantan Presiden AS ini, dikabarkan situs US TMZ, Rabu (28/7) bahkan akan menyewa empat hingga enam trailer
portaloo yang biayanya mencapai 15 ribu US dollar (setara Rp135 juta).

Chelsea yang berusai 30 dan Mezvinsky berusia 32, dikabarkan akan meggelar upacara pernikahan di kompleks bekas jutawan John Jacob Astor IV di Rhinebeck, 90 mil dari kota New York.

Perkiraan biaya antara 1,9 juta poundtserling hingga 3,2 juta poundsterling itu merupakan pernikahan terbesar yang total jauh di atas pernikahan selebriti di Hollywood. “Ini akan menjadi pernikahan terbesar tahun ini,” kata Donnie Brown, seorang perencana pernikahan selebriti.

Terakhir, pernikahan selebritis terbesar terjadi, saat Liza Minnelli dan David Gest menikah dengan biaya 1,6 juta poundsterling (setara Rp22 miliar), kemudian Tom Cruise dan Katie Holmes sebesar 1,2 juta poundseterling (setara Rp 17 miliar).



Sumber : poskota.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar